Jack The Giant Killer

Jack The Giant Killer

Minggu, 22 April 2012

[EXCLUSIVE!] Review: MODUS ANOMALI ~ Another Big Hit from Indonesia



Genre: Horror, Thriller
Bahasa: Inggris (Teks Bahasa Indonesia)
Produksi: LifeLike Pictures 
Sutradara: Joko Anwar
Produser: Sheila Timothy
Pemain: Rio Dewanto, Surya Saputra, Hannah Al-Rasyid, Marsha Timothy
Durasi: 87 Menit


Sinopsis:


Seorang laki-laki yang sedang berlibur dengan istri dan kedua anak mereka di sebuah kabin di hutan dikejutkan dengan kedatangan seorang tamu yang tak mereka undang. Sebelum dia itu menyadari apa yang terjadi, laki-laki itu mendapati dirinya terpisah dari keluarganya. Ketika dia mulai menemukan beberapa jam alarm yang tersebar di hutan itu, dia tiba-tiba harus berpacu dengan waktu jika ingin bertemu dengan keluarganya kembali. Sementara itu, di hutan juga sedang berlibur satu keluarga lain, yang mungkin berkaitan dengan keanehan yang sedang ia alami.

Review:


Pertama-tama Big Thanks buat Total Film Indonesia atas tiket undangannya (gara-gara menang ikut kuis TFI) untuk Gala Premiere 'MODUS ANOMALI' di Pondok Indah XXI hari Minggu, 22 April 2012. 
Sekitar 300-an penonton yang beruntung berhasil menyaksikan 'MODUS ANOMALI' untuk pertama kalinya sebelum akan diputar perdana pada Kamis, 26 April 2012 di seluruh Bioskop Indonesia. Antusias penonton sangat tinggi, sampai-sampai dibuka 2 studio untuk penayangan perdananya yang juga dihadiri oleh Joko Anwar, Sheila Timothy dan tentunya para pemainnya, Rio Dewanto, Surya Saputra, Hannah Al-Rasyid, Marsha Timothy dan masih banyak lagi. Tidak hanya sekedar nonton bareng, cast dan crew pun mengadakan sedikit sesi tanya jawab dengan para penonton usai menggelar nonton bareng.
Beberapa pertanyaan yang dilontarkan penonton sebagai berikut: (yang menyangkut film tidak akan ditampilkan karena SPOILER!)


Penonton: Dapat ide gila dari mana bikin film 'MODUS ANOMALI'?
Joko Anwar: Sebenernya idenya udah dari awal 2011 dan syukurnya tahun 2011 bisa mulai produksi dan syuting.
Sheila Timothy: Ya, kami bersyukur juga dapat 'applause' di ajang SXSW di Texas bulan Maret kemarin. Dan juga kita udah nemuin studio yang siap beli hak film kita ini dan siap diputar di Amerika juga (BIG APPLAUSE! :D).

Penonton: Apa sih makna dari 'MODUS ANOMALI' itu dari film ini?
Joko Anwar: MODUS kan artinya dominan atau banyak. Sedang ANOMALI seperti titik didih dari 0-100 derajat yang bisa terjadi secara berulang-ulang. Gitu lho...Hehe...

Penonton: Syutingnya itu di hutan daerah mana?
Sheila Timothy: Di Jawa Barat. Kalo mau ke sana silakan boleh, rumah-rumahnya masih ada kok. Hahaha...

Penonton: Pesan moral apa yang bisa diambil dari film ini?
Joko Anwar: Pesan Moral?? Hmmm... Sayangilah Keluarga Anda (Dan satu studio pun tertawa terbahak-bahak :D)

Well, itu sebagian pertanyaan pada sesi tanya jawab tadi. Sebenarnya banyak tapi tidak bisa ditampilkan karena banyak pertanyaan mengenai jalan cerita film yang mengandung SPOILER! Jadi biar tidak ada bocoran sama sekali dan tentunya bikin penonton semakin penasaran. 


untuk reviewnya, jalan ceritanya bener-bener misterius. Karakteri Joko Anwar yang udah kita kenal lewat film KALA dan PINTU TERLARANG, selalu menampilkan sinopsis yang membingungkan. Hanya sekedar membaca jalan cerita tidak akan membuat penonton langsung tanggap tentang apa film itu. Itulah ciri khas Joko Anwar yang selalu suka membuat penonton penasaran. Dan hasilnya...Memuaskan!
Ya, alur ceritanya naik secara perlahan-lahan dan berkembang dengan penambahan unsur-unsur baru di tengahnya. Bukannya pelit, tapi agar menjaga dan menghargai hak cipta, maka review ini tidak akan memuat sama sekali tentang bocoran jalan cerita dan adegan-adegan yang ada dalam film.
Untuk akting para pemainnya, akting Rio Dewanton benar-benar dominan sebagai tokoh sentral dalam film. Sedang para pemain lain sebagai pemain pendukung yang sangat membantu mengembangkan film ini.


'Twist' dari film ini sangat di luar dugaan. Terkejut? Ya, pasti. Mungkin bagi beberapa orang 'Twist' seperti yang ada film 'MODUS ANOMALI' sudah sering terlihat pada film-film Hollywood, tapi penjabarannya benar-benar baru dan fresh ala Joko Anwar. Good Job & Well Done! :D
Overall, menurut gua pribadi 'MODUS ANOMALI' sangat menghibur walau mungkin bakalan cape nontonnya dengan jalan cerita yang misterius dan pengembangannya yang perlahan-lahan tapi pasti. Semua yang kalian lihat pada film ini akan terjawab secara brilian pada akhir klimaks dari film ini dan cukup memuaskan. 

So, don't forget to watch MODUS ANOMALI on THURSDAY, April 26, 2012 only on Theatres ;)


Rating:
Cerita: 7/10
Pemain: 7/10
Ending: 7/10
Overall: 7/10

Tidak ada komentar:

Oz: The Great and Powerful

Oz: The Great and Powerful