Movie: A Long Visit (My Mom)/Chin-jeong-eom-ma
Genre: Drama
Country: South Korea
Language: Korean
Director: Sung-Yup Yoo
Cast: Park Jin-Hie, Kim Hae-Suk, Jo Yeong-Jin, Lee Moo-Saeng
Running Time: 107 Minutes
Synopsis:
Sebagai seorang Ibu, pastinya selalu memperhatikan anaknya ke mana pun sang anak pergi dan apa pun yang akan dilakukannya. Inilah sosok hebat seorang Ibu yang diperlihatkan oleh Ibu Ji-Sook yang diperankan oleh Kim Hae-Suk. Ji-Sook selalu diperhatikan dan dirawat oleh ibunya dari kecil hingga tumbuh dewasa. Hidup di keluarga sederhana membuat Ji-Sook berkeinginan untuk melakukan sesuatu yang dapat membanggakan kedua orang tuanya, khususnya sang Ibu. Maka itu Ji-Sook memutuskan untuk pergi melanjutkan studi ke Seoul dengan meninggalkan keluarga di kampung halamannya. Ji-Sook mejalankan hidup di Seoul seorang diri dan terkadang Ibunya mengunjunginya untuk melihat keadaannya. Sampai suatu saat akhirnya Ji-Sook menikah dan memiliki seorang anak. Memiliki keluarga baru berarti sedikit meninggalkan apa yang ada di belakang. Tapi tidak dengan Ji-Sook. Suatu saat dirinya balik ke kampung halamannya untuk mengunjungi Ibunya yang selalu khawatir akan keadaan Ji-Sook meski dirinya sudah dewasa. Dan ternyata kekhawatiran sang Ibu pun akhirnya terjawab lewat kunjungan Ji-Sook.
Review:
Sudah banyak film yang mengambil Ibu sebagai peran sentral dalam film, baik itu drama mau pun thriller sekali pun. Sosok seorang Ibu memang mudah untuk digambarkan. Ibu selalu memperhatikan dan menjaga anak-anaknya ke mana pun mereka pergi. Tapi film yang satu ini menjawab lebih dari sekedar apa yang pernah kita tonton film-film seperti ini sebelumnya.
Menangis bukanlah hal buruk yang terjadi ketika kita menonton suatu film. Itulah yang gua alami selama menonton film ini. Hampir semua adegan dari awal hingga akhir terdapat suka dan duka di dalamnya yang akan membuat kita mengubah emosi dan perasaan.
Kim Hae-Suk benar-benar memerankan sosok seorang Ibu yang sangat hebat menurut gua. Tidak kalah juga dengan peran Ji-Sook yang dimainkan oleh Park Jin-Hie dengan sangat apik. Kedua orang ini boleh dibilang peran sentral hampir di keseluruhan film. Alur cerita yang sangat mendalam dan sedih mudah diikuti oleh para penonton.
My Mom memberikan sebuah pesan bagi kita semua, "Lakukanlah hal terbaik bersama Ibumu sebelum waktu akan memutuskan siapa yang akan melambaikan tangan terlebih dahulu".
Klimaks dan Ending dari film ini benar-benar membuat gua shock berat. Tidak disangka-sangka dan mungkin tidak tertebak oleh siapa pun. Sampai sekarang pun gua masih ga percaya kalau film akan berakhir seperti ini.
So, bagi kalian yang ingin menonton film ini, siapkan tissue sebanyak mungkin karena dijamin akan terpakai cukup banyak, tontonlah dengan tenang, ajak Ibu Anda, pegang tangannya and enjoy the movie. And in the end say 'I love you, Mom' to your lovely Mom.
"엄마, 사랑합"
Rating:
Cerita: 9/10
Pemain: 8/10
Ending: 8/10
Overall: 8/10
1 komentar:
INI FILM PALING SEDIH EVER EVER EVERRRR
Posting Komentar