Jack The Giant Killer

Jack The Giant Killer

Sabtu, 24 November 2012

Blu-ray Review: Step Up Revolution



Genre: Drama, Music, Romance
Directed by: Scott Speer
Starring: Kathryn McCormick, Ryan Guzman, Stephen Boss, Adam G. Sevani, Tommy Dewey, Misha Gabriel Hamilton
Studio/Distributor: Summit Entertainment
Running Time: 99 minutes
Format: 1080p HD Blu-ray
MPAA Rating: PG-13 for some suggestive dancing and language

Synopsis

Emily, putri seorang pengusaha kaya, tiba di Miami dengan impian untuk menjadi seorang penari profesional, tapi kemudian jatuh cinta dengan Sean, seorang pemuda yang memimpin sebuah kelompok para penari jalanan. Para kru, yang disebut THE MOB, berusaha untuk memenangkan kontes yang disponsori YouTube, tapi ayah Emily mengancam untuk mengembangkan lsebuah hotel dan menggusur ribuan orang. Emily harus bersatu dengan Sean dan MOB untuk mengubah massa kinerja mereka menjadi massa protes yang tentunya berisiko kehilangan mimpi mereka untuk berjuang untuk tujuan yang lebih besar.

Review

Menyaksikan Step Up Revolution di layar lebar dengan pada Blu-ray playeradalaha dua hal yang sangat berbeda. Jika di layar lebar mungkin sound yang di tampilkan lebih surround, maka di format Blu-ray, Step Up Revolution menampilkan suara yang Master Sound dengan tampilan grafik yang sangat menawan terutama pada seluruh adegan dance THE MOB yang boleh saya acungi dua jempol.


Film Step Up dari seri pertama hingga keempat ini selalu menampilkan jalan cerita yang boleh dibilang hampir sama walau dengan konflik yang berbeda. Ada permasalahan dengan solusi pada akhirnya yang selalu diselesaikan dengan tarian. Film pertama menampilkan tarian couple dance. Film kedua menampilkan street dance sedang film ketiga para kru mengikuti lomba dengan menampilkan beberapa tarian yang menggunakan beberapa teknologi apda akhir film. Sedangkan pada film keempat ini Flash Mob yang menjadi poin utama pada film.


Dari segi penampilan video dan grafik Step Up Revolution dapat memuaskan para pengguna Blu-ray karena tatanan gambar yang ditampilkan pada setiap frame sangat halus dan cukup bagus untuk disaksikan. Suara yang ditampilkan juga sangat bagus dengan background song yang juga mendukung. Hanya saja mungkin para pengguna Blu-ray harus menggunakan speaker tambahan untuk mendapatkan kualitas suara yang lebih baik dibanding menggunakan suara dari televisi yang akan terdengar lebih monoton.


Special Features yang ada juga cukup banyak mulai dari Behind The Scene, Meet THE MOB, Deleted Scenes hingga wawancara dengan para pemain dan juga video latihan THE MOB dalam melakukan aksi-aksi tariannya. Secara keseluruhan Blu-ray Step Up Revolution cukup memuaskan terutama dari segi grafik dan sound yang bagus, hanya saja mungkin dari segi kualitas cerita yang masih sama-sama saja seperti tiga film awal.

Rating
Film: 6/10
Graphic: 8/10
Sound: 8/10
Feature: 7/10
Overall: 7/10

~ HT ~

Tidak ada komentar:

Oz: The Great and Powerful

Oz: The Great and Powerful