Genre: Action, Adventure, Drama
Directed: Joe Carnahan
Cast: Liam Neeson, Dermot Mulroney, Frank Grillo
Runtime: 117 Min
Synopsis:
Liam Neeson memimpin sebuah kelompok yang sulit diatur dari kilang minyak rig roughnecks ketika pesawat yang mereka tumpangi jatuh ke padang gurun salju Alaska yang terpencil. Memerangi luka berat dan cuaca dingin, orang-orang yang selamat hanya memiliki beberapa hari untuk menghindari unsur-unsur dingin dan serigala yang siap memburu mereka 24 jam penuh.
Review:
Alur cerita di awal-awal film, 30 menit awal, sangat monoton walau ada beberapa adegan action. Setelah itu barulah tensi film perlahan meningkat dengan lancar. Tapi mungkin yang disayangkan jalannya film dari awal hingga akhir sudah dapat ditebak kalau kita membaca sinopsis film ini. Kita bisa memprediksi adegan-adegan yang akan terjadi selanjutnya dan mungkin semua prediksi yang kita bayangkan memang benar terjadi di film ini.
Walau alur cerita sangat sederhana, faktor Liam Neeson memang sangat berpengaruh pada film ini. Jika saja peran utama bukan dipegang olehnya, mungkin film ini tidak akan dilirik oleh banyak orang. Kharisma yang ditampilkan oleh Liam memang selalu bersinar jika dirinya ditempatkan sebagai tokoh utama. Sedang untuk para pemain lainnya hanya seperti pendukung dalam film ini saja.
Dari segi ending, ending yang ditampilkan dalam film ini memang sedikit menggantung tapi para penonton dijamin bisa menebak sendiri akhir dari film ini.
Secara keseluruhan sebenarnya gua suka sama film ini. Hanya saja alur cerita yang terlalu sederhana, "Survive 'til the end", sudah terlalu biasa didengar dan disimak oleh publik. Tapi setidaknya 'THE GREY' bisa mengisi daftar film-film yang menarik untuk ditonton pada bulan Februari ini.
Satu hal yang masih bikin gua penasaran, apakah memang serigala kutub yang tinggal di daerah bersalju, sebegitu laparnya kah akan darah dan daging?
Rating:
Cerita: 6/10
Pemain: 6/10
Ending: 6/10
Overall: 6/10
Tidak ada komentar:
Posting Komentar